Bon Jovi

Tuesday, February 1, 2011 · 0 comments

Bon Jovi merupakan kelompok musik rock asal New Jersey, Amerika Serikat yang personelnya terdiri atas Jon Bon Jovi (vokal/gitar), Richie Sambora (gitar), Tico Torres (drums), David Bryan (keyboards) dan Hugh McDonald (bas). Dan mantan anggotanya, Alec John Such.

Bon Jovi baru saja meraih Grammy 2007 untuk Best Country Collaboration untuk lagu Who Says You Can't Go Home. Dan sebelumnya pada tahun 2000 dirinya juga masuk nominasi Grammy Award lewat It's My Life.


Bon Jovi diperkirakan telah menjual 35 juta albumnya di Amerika Serikat dan 120 juta albumnya seluruh dunia sejak berdirinya pada 1984.

Tahun 2002, Bon Jovi kembali merilis albumnya, dengan titel BOUNCE. Di Amerika, Inggris dan Australia album ini meraih Gold.

Kesuksesan Bon Jovi berlanjut pada album HAVE A NICE DAY (2005) dan LOST HIGHWAY (2007). Kedua album ini bahkan meraih Platinum Amerika, Canada, Jerman, Swiss dan Jepang.
Read More...

Venna Melinda peduli Prita

Tuesday, December 8, 2009 · 0 comments

Vonis Pengadilan Tinggi Banten, di mana mengharuskan terdakwa Prita Mulyasari membayar denda sebesar Rp204 juta atas pencemaran nama baik Rumah Sakit Omni Internasional mengundang banyak keprihatinan. Artis yang juga anggota DPR RI Venna Melinda, ikut prihatin atas keputusan pengadilan tersebut.

"Kami memberikan satu support moril kepada Prita. Saya juga cukup prihatin akhirnya kok Prita seperti ini, seharusnya kan dia bebas," ungkap Venna saat ditemui di Rapimnas Partai Demokrat, di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (6/12).


Menurut Venna, keputusan ini merupakan bentuk kelemahan hukum di Tanah Air. Seharusnya setiap warga memiliki kebebasan menyampaikan pendapat dan keberatan atas fasilitas umum.

"Seharusnya setiap warga negara punya hak bisa mengemukakan pendapat. Saya lihat kasus Prita ini kasusnya sangat panjang dan masyarakat bingung yang benar yang mana," terangnya.

Prita Mulyasari didakwa melakukan pencemaran nama baik melalui surat elektronika (email) terhadap manajemen RS Omni Internasional, Tangerang. Vonis denda Pengadilan Tinggi (PT) Banten sebesar Rp204 juta, harus dibayar, setelah pengadilan memenangkan RS Omni.

Sebelumnya, manajemen RS Omni melalui PT Sarana Meditama Internasional (SMI) menggugat Prita sebesar Rp700 miliar melalui Pengadilan Negeri (PN) Tangerang, namun hakim mengabulkan permohonan penggugat sebesar Rp370 juta ditambah harus meminta maaf melalui sejumlah media nasional yang dilakukan melalui iklan.

Prita melalui kuasa hukumnya, Slamet Yuwono dari kantor pengacara OC Kaligis akhirnya melakukan banding ke PT Banten dan akhirnya PT SMI menang, kemudian Prita berupaya untuk kasasi ke Mahkamah Agung (MA).

Prita juga dilaporkan ke Polda Metro Jaya secara pidana sehingga pernah mendekam dipenjara LP Wanita Tangerang selama 21 hari karena dituduh mencemarkan nama baik RS Omni setelah mengirimkan email kepada rekannya berisikan keluhan akibat buruknya pelayanan.

"Saya melihatnya Prita ini harus lebih disupport. Karena dia menjalani ini penuh dengan tekanan yang tinggi. Kasus Prita ini juga jadi pembelajaran. Kasus Prita ini unik sekali," pungkas Venna yang juga instruktur senam ini.




Read More...

Michael Jackson

Thursday, July 30, 2009 · 0 comments

Michael Joseph Jackson
Laki-Laki
Gary, Indiana, AS, 29 Agustus 1958

Tanggal Meninggal:
25 Juni 2009

Biografi :

Michael Joseph Jackson atau lebih dikenal dengan nama Michael Jackson, lahir di Gary, Indiana, Amerika, 29 Agustus 1958. Selain dikenal sebagai penyanyi R&B, penulis lagu dan juga aktor, Jacko juga menjadi 'icon' break dance dunia yang memiliki gaya dan dandanan khas.

Perjalanan hidup Jacko yang penuh kontroversial juga membawa dirinya begitu populer. Jacko adalah pria penuh masalah dan berulang kali menghadapi tuntutan pengadilan. Di antaranya tuntutan telah melakukan aktivitas seks menyimpang dengan anak-anak, meski kemudian hal itu tidak terbukti.

Saudara penyanyi Janet Jackson ini, mengawali karir sejak usia tujuh tahun, memimpin grup musik The Jackson 5 dengan album pertamanya Got to Be There (1971). Dan pada 1979 memilih bersolo karir.

Mantan istri Lisa Marie Presley dan Debbie Rowe ini dalam sejarahnya berhasil membawa albumnya, Thriller terjual hingga 104 juta copy, dan sejumlah penghargaan diterimanya.

Kini Jacko 'menjauh' dari publikasi dan karirnya semakin terpuruk. Namun demikian ia tetap melegenda di dunia pop.

Jacko bermaksud kembali menggelar konsernya. Rencana comeback ini akan dimulai dengan konser 30 hari di arena O2 London, Inggris.

Rencana Jacko untuk menggelar konsernya terpaksa harus kandas. Kamis, 25 Juni 2009, Jacko menghembuskan nafasnya yang terakhir karena serangan jantung yang fatal.

Sebelumnya, Raja Pop ini sempat tak sadarkan diri di mansionnya di kawasan Holmby Hills, Los Angeles. Segera ia dilarikan ke rumah sakit. Petugas medis berupaya keras memberikan pertolongan dan berusaha agar ia tetap hidup. Mereka melakukan berbagai bantuan pernafasan, namun sayangnya Michael tidak beraksi sama sekali.

Jacko meninggal di usia ke-50 dengan ditemani para anggota keluarga termasuk ibu dan saudara laki-lakinya yang terus berada di samping tempat tidurnya.

Michael meninggalkan tiga orang anak, Prince Michael (12), Paris (10), dan Prince Michael II (10).
Read More...